Untung Makin Bertambah Saat Blibli Ultah
Sejak tahun 2021, saya mencoba menjadi reseller dari sebuah produk makanan khas negara Timur Tengah dan Mediterania. Beesan Baklava namanya. Produk ini dibuat oleh orang Palestina yang bermukim di Indonesia sehingga cita rasanya sudah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia.
Tak saya sangka, peminatnya cukup banyak. Di bulan puasa kemarin saja, saya berhasil menjual lebih dari 300 box. Nah, Setelah menjualnya lewat jalur pertemanan dan medsos, akhirnya saya mencoba melebarkan jalur penjualan lewat marketplace. Blibli yang saya pilih.
Saya memutuskan membuka toko di Blibli karena tertarik dengan kemudahan yang ditawarkan oleh Blibli dan promosi bagi para seller. Plus karena cerita dari kawan saya, Ajeng, yang telah dua tahun lebih menjual aneka pasta lewat tokonya di Blibli yang diberi nama “Pasta Kulina”
Banyak Promo Blibli yang Bikin Laku
Ajeng menceritakan beberapa program di Blibli yang berhasil meningkatkan penjualannya dan bikin saya ikutan tertarik membuka toko di sini. Ini dia
1. Ongkir Gratis
Blibli memberikan subsidi ongkir gratis untuk Blibli seller. Enaknya, ongkir gratis ini otomatis diberikan saat seller mendaftar, tanpa harus membayar biaya tambahan di luar biaya komisi. Yang artinya keuntungan bersih kita sebagai seller tidak akan berkurang.
Subsidi ongkir mulai dari 20.000 hingga 50.000 rupiah ini bisa menarik minat pembeli banget. Terutama buat seller yang bergerak di bidang kuliner seperti saya dan Ajeng. Apalagi gratis ongkir ini juga berlaku untuk pengiriman Instant dan Sameday.
Seperti yang diceritakan Ajeng. Awalnya ia berjualan secara manual, dari mulut ke mulut. Karena makanan yang ia jual adalah makanan siap santap dan tidak bisa bertahan lama di suhu ruangan, ia mengandalkan pengantaran instan dari Gosend ataupun Grabsend. Karena lokasi dapur yang jauh (di Ciputat), pembelinya hanya terbatas di area sana saja. Tak ada pembeli dari Jakarta karena ongkos kirim yang lumayan mahal.
Ketika ia mulai berjualan di Blibli, pembeli dari Jakarta pun mulai berdatangan sehingga penjualannya meningkat pesat. Ini tak lain disebabkan, ada subsidi ongkir dari Blibli untuk segala jenis pengiriman termasuk Instant dan Sameday, sehingga pembeli tak harus merogoh kocek dalam untuk membayar ongkos dari Ciputat ke Jakarta.
Kalau buat saya, ini bisa sebaliknya. Saya bisa menarik pembeli dari luar Jakarta, yang selama ini tak terlalu banyak.
2. Edukasi ke Penjual
Blibli ini ternyata punya PIC khusus yang menangani penjual, yang belum pernah saya temukan di marketplace lain. Waktu saya buka toko dan seminggu kemudian saya belum mengunggah foto produk saya, pihak Blibli langsung menelepon dan menanyakan apakah saya mendapatkan kesulitan untuk mengunggah produk. Keren ga tuh.
Bukan hanya itu, secara rutin ada webinar untuk para seller yang membahas tema yang berbeda. Yang pernah saya ikuti adalah webinar soal bagaimana cara membuka toko untuk seller baru. Di situ ada tip-tip rahasia sukses bisnis online shop dan bagaimana cara untung jualan online. Buat seller newbie seperti saya, ini berguna banget, lho.
Oya, di akun IG @blibliseller dan Tiktok @blibliseller juga banyak tip dan edukasi buat penjual. Makanya, jangan lupa follow ya.
3. Dapat Modal Promosi
Seller baru di Blibli bisa mendapatkan saldo promosi hingga 5,4 juta rupiah dengan mengikuti beberapa tugas. Tenang, tugasnya ga susah, kok. Cuma daftar, upload 4 produk, dapat pesanan pertama, serta beberapa tugas lainnya.
Saldo promosi ini bisa dipakai untuk mengiklankan produk kita di Blibli, lho. Supaya pembeli makin banyak dan untung makin banyak.
4. Kemudahan Aplikasi dan Pembuatan Toko
Awalnya saya sempat takut membuka toko di Blibli karena banyak anggapan soal susahnya membuat toko di sini. Tapi Ajeng bilang, ga sesusah yang orang bilang.
Benar, ternyata cara jualan online di Blibli mudah. Tinggal klik http://blib.li/BL25, masukkan nama dan data toko, deskripsi produk, beres deh. Memang, produk akan diverifikasi dulu oleh tim Blibli untuk memastikan produk tersebut sesuai dengan ketentuan Blibli. Tapi ga lama, cuma butuh waktu dua hari.
Dan ga butuh NPWP juga. Ada kolom untuk NPWP memang, tapi bisa di-skip kok itu. Bahkan, seperti saya ceritakan di atas, kalau ada kesulitan upload produk, tim Blibli ga akan segan membantu.
Program Blibli Anniversary
Mulai tanggal 20 Juli 2022 akan ada program Mega Anniversary Sale.. Biasanya, di setiap Blibli Anniversary akan ada promosi dan diskon tambahan khusus untuk pembeli, yang pastinya akan menguntungkan para seller. Di tahun 2010 lalu, Ajeng berhasil meningkatkan penjualannya karena ada Megasale dan cashback yang menarik banyak pembeli.
Memang secara psikologis, pembeli bakal tertarik beli kalau momen-momen begini. Apalagi ada diskon. Menurut data Voucher Cloud, sekitar 57% konsumen lebih termotivasi melakukan pembelian saat mendapat diskon. Semakin banyak dan sering dilakukan promo diskon, maka semakin sering pula intensitas seseorang melakukan pembelian.
Tahun lalu nih, saat Anniversary Blibli ke-10, rata-rata total transaksi harian selama ulang tahun Blibli yang ke 10 di 2021 meningkat 3.8 kali dibandingkan periode normal. Dan nilai rata-rata transaksi selama ulang tahun 2021 meningkat 1.5 kali dibandingkan periode normal.
Promo Apa Saja yang Ada?
Bakal ada promo selama 8 hari buat pembeli. Ada dari flash sale Rp11, cashback 110% dan banyak lainnya. Biasanya nih, begitu ada promo begini pembeli langsung berdatangan. Apalagi pada tanggal 24 Juli bakal ada TV Live Show dari NCT yang sekarang ditunjuk jadi brand ambassador Blibli. Di puncak acara tanggal 25-27 Juli 2022, bakal ada tambahan promo yang Pasti Mer11ah deh.
Jadi, mumpung masih ada waktu beberapa hari lagi, yuk segera daftar jadi seller Blibli. Bisa via link ini ya kalau mau daftar http://blib.li/BL25.